Gayus Harap Tuntutan Seringan-ringannya


Gayus Halomoan Tambunan, terdakwa kasus dugaan pemalsuan paspor atas nama Sony Laksono, akan dituntut jaksa pada sidang di Pengadilan Negeri Tangerang, Selasa (9/8/2011) ini.

“Sudah siap tuntutannya,” kata Retno Listianti, salah satu jaksa penuntut umum yang menangani perkara Gayus seperti dilansir KOMPAS.com.

Dion Pongkor, penasihat hukum Gayus mengatakan, kliennya siap menghadapi tuntutan. Gayus berharap tuntutan untuk dirinya diberikan seringan-ringannya lantaran sudah mengakui dan menyesali menggunakan paspor palsu atas nama Sony Laksono.

Dion mengklaim berdasarkan fakta persidangan Gayus hanya terlibat penggunaan paspor palsu. “Kalau bicara hukum, ngga ada saksi yang dapat membuktikan keterlibatan Gayus dalam pembuatan paspor. Kalau menggunakan paspor, tanpa saksi pun dia sudah mengaku,” ucapnya.

Seperti diwartakan, menurut jaksa, awalnya ada pertemuan antara Gayus, tersangka Ari Nur Irwan alias Ari Kalap, Agung Sutiastoro, dan Jhon Jerome Grice, warga negara Amerika Serikat (buronan) di rumah Gayus di daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara, sekitar Agustus 2010. Pertemuan itu membicarakan bisnis ban dan asuransi.

Saat itu, Gayus berstatus sebagai tahanan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Setelah pertemuan, Jhon mengatakan kepada Gayus bahwa ia dapat membuat berbagai dokumen seperti paspor, KTP, visa. Gayus lalu memesan paspor dengan imbalan 20.000 dollar AS.

Paspor dengan nomor seri T 116444 lalu diserahkan Jhon di Hotel Harris di Kepala Gading. Sebelumnya, buku paspor itu terdaftar atas nama Margareta Inggrid Anggraeni. Namun, yang bersangkutan tidak mengikuti proses selanjutnya. Dengan demikian, Kantor Imigrasi Jakarta Timur membatalkan penerbitan paspor.

Paspor itu lalu digunakan Gayus untuk pelesiran ke luar negeri bersama istrinya, Milana Anggraeni. Kasus itu terungkap ketika Devina, warga Depok, mengaku melihat pria mirip Gayus dalam satu penerbangan ke Singapura. Pengakuan itu disampaikan melalui surat pembaca di Harian Kompas

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *