BNN Temukan Sel Mewah dengan AC dan “Wifi” di Lapas Cipinang


13405640000-alapas-cipinang780x390 Badan Narkotika Nasional (BNN) menemukan sebuah sel mewah yang ditempati narapidana di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cipinang, Jakarta Timur.

“Penemuan itu terjadi saat tim penyidik tindak pidana pencucian uang BNN melakukan penggeledahan di ruang sel Lapas Cipinang pada 31 Mei 2017 yang dihuni terpidana atas nama Haryanto Chandra alias Gombak,” ucap Kepala BNN Komjen Budi Waseso (Buwas), di Kantor BNN, seperti dikutip dari Antara, Selasa (13/6/2017).

Haryanto Chandra alias Gombak merupakan narapidana Lapas Cipinang kelas IA yang telah divonis penjara selama 14 tahun.

Dari penemuan sel mewah itu, penyidik BNN juga mendapati keberadaan beberapa barang seperti satu unit laptop, satu unit Ipad, empat unit telepon genggam, dan satu unit token.

Dalam kesempatan yang sama, BNN juga menemukan aktivitas para narapidana yang tengah menghisap sabu di dalam sel.

“Dalam penggeledahan tersebut terlihat situasi ruangan sel yang tidak seperti ruangan sel pada umumnya. Di ruangan tersebut terdapat AC, CCTV yang bisa memonitor setiap orang yang datang, wifi, akuarium ikan arwana, dan menu makanan spesial,” ucap Buwas.( Kps / IM )

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

One thought on “BNN Temukan Sel Mewah dengan AC dan “Wifi” di Lapas Cipinang

  1. Perselingkuhan+Intelek
    June 13, 2017 at 10:21 pm

    Lapas menjadi Hotel Mewah bagi Para Koruptor Kelas Kakap, halo apa kabar Menteri Kehakiman ? siapa yang gertanggung jawab atas Lapas jadi Hotel Mewah ini ?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *