Mobil Anggota Dewan Aceh Timur Ditembak


Kekerasan bersenjata menjelang pelaksanaan Pilkada di Provinsi Aceh, terus saja terjadi, beberapa bulan yang lalu mobil Bupati Benar Meriah Tagore Abubakar ditembak, pada  Senin (11/7) tengah malam tadi malam giliran mobil anggota DPRK Aceh Timur Sulaiman Ismail (48) yang menjadi sasaran penembakan oleh pelaku yang belum diketahui identitasnya.

Kapolres Aceh Timur Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Ridwan Usman kepada SP, Selasa (12/7) pagi mengatakan telah terjadi penembakan terhadap mobil Kijang LSX milik anggota DPRK Aceh Timur dari Praksi Partai Aceh (PA) partai lokal, mobil yang ditembaki pelaku itu sedang diparkir oleh pemilik dalam geransi rumahnya. Di Desa Alue Nibong, Kecamatan Peurulak Kota, Aceh Timur.

Dalam insiden tersebut tidak ada korban jiwa, sedangkan motif penembakan itu sejauh ini belum diketahui, sebab masih dilakukan penyelidikan dilapangan oleh tim penyidik polri, sejak kejadian Senin tengah malam, hingga pagi ini jajaran kepolisian belum bisa memberikan komentar dibalik dari motif kejadian itu apakah terkait dengan masalah politik, ekonomi, sosial dan beragam asumsi masih diselidiki, terangnya.

Aksi penembakan menjelang tengah malam sempat mengagetkan warga setempat, pasca kejadian, polisi dari Polres Aceh Timur langsung diturunkan ke lokasi, hasil penyelidikan sementara diketahui pelaku menembaki mobil itu dengan menggunakan senjata laras panjang jenis AK.

Menurut, Kapolres di Aceh Timur dalam sebulan terakhir telah terjadi berbagai tindak kriminal dan sejumlah pelaku berhasil ditangkap aparat baik yang melakukan penculikan, pengedaran narkoba dan pencurian dengan menggunakan senjata juga berhasil ditangkap pelaku, Ia menambahkan, saat ini di Aceh Timur ada sedikit menguntungkan dalam mengungkap berbagai tindangan kekerasan sebab masyarakat semua telah sangat mendukung kegiatan polisi dalam menumpas pelaku tindak kekerasan.

Sebelumnya aksi kekerasan menjelang Pilkada Aceh pada 14 November 2011 mendatang terjadi pencobaan pembakaran terhadap maskas tim sukses gubernur Irwandi Yusuf yang maju kembali pada pilkada tahun ini, dua pelaku pembakaran kantor tim sukses calon gubernur Aceh periode 2012-2017 di Kabupaten Pidie ditangkap aparat kepolisian setempat.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *