Menhan Prabowo Bertemu Menhan China Wei Fenghe


Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto bertemu dengan Menteri Pertahanan China Wei Fenghe membahas kerja sama penanganan pandemi virus corona (Covid-19). Pertemuan berlangsung di Gedung Kementerian Pertahanan, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (8/9/2020) sore.

“Dalam pertemuan bilateral antara Kementerian Pertahanan kedua negara ini dibahas mengenai berbagai hal penting yang berhubungan dengan pertahanan negara antara lain; strategi Pemerintah Indonesia dalam mencegah penyebaran/penularan Covid-19 di masyarakat dan strategi Kemhan RI dalam menghadapinya,” dikutip dari rilis Kemenhan, Rabu (9/9/2020).

“Perkembangan kerja sama penanganan Covid-19 antara RI dan RRT (Republik Rakyat Tiongkok),” lanjut pernyataan tersebut.

Indonesia dan China sebelumnya sudah menjalin beberapa kerja sama terkait penanganan Covid-19. Di antaranya ialah pembuatan vaksin Covid-19 dari Sinovac, pembuatan ventilator, robot sterilisasi dan disinfeksi untuk ruangan isolasi kesehatan, minuman fermentasi untuk kesehatan, dan imunomodulator sebagai peningkat daya tahan tubuh.

Dalam pertemuan itu, Prabowo didampingi oleh Wakil Menhan RI Sakti Wahyu Trenggono beserta Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Wakil Kepala Staf TNI AD Letnan Jenderal TNI Moch. Fachrudin, Kepala Staf TNI AL Laksamana TNI Yudo Margono, dan Kepala Staf TNI AU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.

Sementara, Menhan China didampingi, di antaranya, oleh Duta Besar China untuk Indonesia Xiao Qian, Deputy Commander of the Southern Theater Command Lieutenant General (Air Force) Jia Zhigang.

Staf Khusus Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi Publik dan Hubungan Antar Lembaga Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan kunjungan Wei Fenghe ini merupakan kunjungan balasan.

Kedua Menhan memang sempat beberapa kali berjumpa secara langsung. Di antaranya, pertemuan saat peringatan Victory Day atau hari kemenangan Uni Soviet atas Nazi, Jerman, di Rusia pada Rabu (24/6/2020) dan kunjungan kenegaraan Prabowo ke China, Senin (16/12/2019).

“Kunjungan kehormatan balasan saja, tahun lalu sebelum wabah kan Menhan Prabowo melakukan kunjungan kehormatan ke RRT,” katanya, Rabu (9/9/2020).

Selain soal Covid-19, Dahnil menyebut pertemuan itu juga membahas situasi di Laut China Selatan, kerja sama industri pertahanan, pendidikan, dan isu-isu terbaru di Kawasan Asia Pasifik.”Terkait memanasnya LCS tentu kita berkomitmen untuk terus mendorong dialog dan perdamaian,” dia menambahkan.(SH / IM )

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *