Scenario Lockdown di Indonesia disikapi beragam 


Scenario Lockdown di Indonesia disikapi beragam 

dilaporkan: Setiawan Liu

Jakarta, 14 Juli 2021/Indonesia Media – Memasuki hari ke-11 Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat atau partial lockdown di hampir seluruh di Indonesia, pemerintah Indonesia sudah mulai menyalurkan bantuan beras kepada warga yang terkena dampak. Pemerintah juga telah mempersiapkan scenario perpanjangan PPKM darurat hingga enam minggu ke depan. Hal itu seperti disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, dalam rapat kerja bersama Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, Senin (12/6/2021). Skenario perpanjangan PPKM Darurat diharapkan bisa mengatasi cepatnya mutasi varian baru Delta di tengah pandemic covid. Pengamatan Redaksi, kondisi di Jakarta yang masuk zona merah, disikapi beragam oleh masyarakat dari berbagai lapisan, latarbelakang, dan lain sebagainya. Seperti beberapa warung kecil di daerah Kuningan Jakarta Selatan, tepatnya sekitar Jl. Kuningan Persada mengaku pasrah dengan ketentuan partial lockdown. “Pembeli sepi, karena pegawai kantoran di sekitar Kuningan bekerja di rumah. Kalaupun ada bantuan beras, hanya sebatas ‘hiburan’ dan tidak bisa menutupi kekurangan (kebutuhan) sehari-hari,” kata Firman, salah seorang pemilik warung di depan Gedung Merah Putih KPK Jl. Kuningan Persada.

Sementara itu, Pemerintah negeri Taiwan melihat kondisi pandemi COVID-19 di Indonesia semakin serius. Sehingga pemerintah Taiwan gelar aksi peduli kemanusiaan dan persahabatan yang selama ini terjalin erat dengan Indonesia. Kementerian Luar Negeri Taiwan memberikan bantuan 200 mesin penghasil oksigen kepada pemerintah Indonesia, dan tiba di Indonesia pada tanggal 12 Juli 2021.

Direktur Jenderal Departemen Asia Pasifik Kementerian Luar Negeri Taiwan, Larry R. L. Tseng, dan Perwakilan Indonesia untuk Taiwan, Budi Santoso melakukan peninjauan mesin penghasil oksigen tersebut pada tanggal 8 Juli 2021. Direktur Jenderal Tseng menyampaikan keprihatinan atas kondisi Indonesia kepada Budi Santoso. Bantuan 200 mesin penghasil oksigen diharapkan meringankan kebutuhan mendesak akan pasokan mesin oksigen di rumah-rumah sakit di Indonesia. Pemerintah Indonesia akan mengalokasikan mesin penghasil oksigen tersebut dengan sebaik-baiknya dan memastikan kebaikan Taiwan dapat dirasakan oleh semua orang. Hubungan bilateral Taiwan dan Indonesia telah terjalin erat dalam bidang ekonomi dan perdagangan, investasi, pertanian dan perikanan, pendidikan, dan perawatan kesehatan. (sl/IM)

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *