Unik : Cermin di Sekolah Dicabut


Ketika sejumlah sekolah melarang sisWinya mengenakan riasan wajah (make up), Sekolah Kolase Shelley di Inggris melangkah lebih jauh dengan mencabut seluruh cermin yang dipasang di toilet perempuan. Tindakan pihak sekolah itu untuk menghindarkan kecemburuan antar siswi soal riasan wajah dan penampilan.

Seperti dilaporkan Daily Mail, langkah drastis itu diambil karena ada penyalahgunaan make up sebagai kode-kode tertentu di antara kelompok pelajar putri. Selain mencabut cermin, larangan membawa kosmetik juga diberlakukan.

Bahkan para guru dibekali penghapus kuteks (cat kuku) dan riasan wajah, sehingga siswi yang dicurigai berdandan blink-blink bisa langsung “ditangani”. Jika pelajar yang berusia 14 hingga 16 tahun itu menolak menghapus riasan wajahnya akan dikenai sanksi.

Tak heran para gadis tidak menyukai tindakan sekolah itu. “Larangan (bermake up) itu konyol. Tindakan sekolah sudah terlalu jauh untuk menghentikan kami mengenakan make up,” ujar seorang pelajar berusia 16 tahun.

“Sekolah sih bilangnya riasan wajah akan mempengaruhi kegiatan belajar, padahal tidak. Saya cuma memakai maskara dan foundation mulai pukul 7.30 sampai sekolah selesa. Kami lakukan itu untuk kepercayaan diri kami. Kami harus melakukan presentasi dan saya tidak ingin berdiri di depan kelas tanpa mengenakan riasan. Ini kan untuk menyembunyikan ketidaknyamanan kami. Kami semua tahu sekolah bukan tempat peragaan busana,” tambah sisiwi yang menolak disebutkan identitasnya.

Pelajar lain berkata, “Larangan berhias membuat semua pelajar berkedudukan sama. Apalagi selama ini mereka menguasai tempat umum saat merias diri

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *