Umat Muslim Dunia Siap Rayakan Idul Fitri


Umat Muslim di sejumlah negara telah mempersiapkan perayaan Idul Fitri dengan salat bersama di masjid, menghias rumah dan jalan kota dengan lampu warna-warni, pada Rabu (7/8). Mereka bahkan bersiap dengan pertunjukan tarian tradisional.

Di Masjid Akron, Ohio, Amerika Serikat, komunitas umat Muslim dari berbagai negara berkumpul dan mengadakan buka puasa bersama. Pada Kamis (8/8), umat Muslim di kota tersebut akan berkumpul di Cuyahoga Falls untuk merayakan Idul Fitri 1434 Hijriah.

Saat ini, sekitar 8 juta umat Muslim menetap di Amerika Serikat. Sekitar 10.000 di antaranya berada di Akron-Canton, Ohio.
Di Dubai, Uni Emirat Arab, umat Muslim dari berbagai negara, khususnya Asia Tenggara, berkumpul di taman-taman kota dan pantai untuk menggelar buka puasa bersama, berolahraga bahkan menari dan memainkan permainan tradisional.

Jutaan pekerja migran asal India di Dubai, berkumpul untuk bermain kriket, menari dan bertukar cerita hingga larut malam. Hotel-hotel dan maskapai penerbangan di Dubai juga memberikan diskon khusus untuk Hari Raya Idul Fitri.
Sementara itu, sejumlah negara-negara Arab mulai bersiap menyambut datangnya Idul Fitri. Pada Selasa, para pemuka agama Islam di Arab Saudi, Qatar, Bahrain, Dubai dan Kuwait berkumpul untuk menentukan jatuhnya Hari Raya Idul Fitri 1434 Hijriah yang sekaligus menandai akhir Bulan Ramadan, bulan suci bagi umat Muslim. Para pemuka agama Islam di Arab Saudi mengatakan bulan yang menandai akhir Ramadan belum terlihat, sehingga umat Muslim di negara itu belum dapat merayakan Idul Fitri.Hal yang sama juga diumumkan pemuka agama Islam di Qatar, Bahrain, Kuwait dan Dubai. Pernyataan tersebut, sekaligus mematahkan perkiraan bahwa Bulan Ramadan tahun ini berlangsung selama 28 hari bukan 30 hari seperti tahun-tahun sebelumnya. Meski demikian, para pemuka agama memperkirakan Idul Fitri 1434 Hijriah akan jatuh pada 8 Agustus 2013. Pada Rabu (7/8), para pemuka agama akan kembali berkumpul untuk mengadakan rapat penentuan Hari Raya Idul Fitri 1434 Hijriah.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *