Tarik Simpati Rakyat, dari Mancing Lele Hingga Lomba Layang-layang


Memancing ikan hingga menggelar lomba layang-layang,

Berbagai cara dilakukan para calon anggota legislatif (caleg) untuk menarik simpati rakyat. Salah satunya adalah dengan menggelar kampanye unik.

Di Kabupaten Jombang, Jawa Timur misalnya. Seorang caleg DPR RI dari Partai Golkar, Suryo Alam, berkampanye dengan mengajak warga memancing ikan lele di sungai hari ini, Sabtu, 5 April 2014.

Sebelumnya, sungai tersebut memang sudah dimasukkan sekitar dua kuintal ikan lele. Warga di Desa Mancilan, Mojoagung, Jombang, pun ramai-ramai mengikuti acara mancing bareng yang digelar di hari terakhir kampanye ini.

Suryo menuturkan, acara memancing ini bertujuan untuk meningkatkan gizi warga melalui ikan lele yang berhasil ditangkap. Selain itu, acara tersebut diharapkan bisa meningkatkan usaha kecil menengah karena masyarakat di Desa Mancilan banyak yang beternak ikan lele.

Sementara itu di Banda Aceh, caleg dari Partai Nasional Demokrat juga menggelar kampanye yang tak kalah unik. Caleg bernama Musa Bintang tersebut mengadakan lomba menaikkan layang-layang yang biasa disebut dengan Geulayang Tunang.

Bedanya, dalam lomba ini para peserta menaikkan layang-layang bergambar foto dan nomor urut sang caleg. Untuk diketahui Geulayang Tunang merupakan permainan tradisional rakyat Aceh. Biasanya diadakan usai musim panen tiba.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

One thought on “Tarik Simpati Rakyat, dari Mancing Lele Hingga Lomba Layang-layang

  1. james
    April 6, 2014 at 5:47 am

    Rakyat sekarang sudah Bosan akan Janji melulu, mereka bukan anak kecil dapat di Suap dengan Mancing Lele dan Main Layang-layang, mereka tidak percaya lagi dengan Pusat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *