Takut Diganti, Menteri Kunjungi Paranormal + Presiden: Reshuffle Sebelum 20 Oktober


Sejumlah menteri mendatangi paranormal agar dirinya tetap dipertahankan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam Kabinet Indonesia Bersatu II.

Isu reshuffle yang kini berembus kencang benar-benar membuat sejumlah menteri resah. Mereka yang takut didepak Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dikabarkan mendatangi sejumlah paranormal untuk sekadar berkonsultasi sekaligus meminta agar posisinya dipertahankan.

Bahkan, ada pula seorang tokoh yang disebut-sebut bakal masuk dalam nominasi menggantikan posisi menteri yang terkena reshuffle datang untuk berkonsultasi seputar peluangnya mengisi jabatan menteri itu.

Hal itu diakui beberapa paranormal yang dihubungi Berita Kota, Rabu (21/9) malam. Mereka umumnya mengakui telah didatangi beberapa menteri setelah isu reshuffle kian kencang. “Ada tiga orang yang datang kepada saya meminta agar posisi sekarang ini bisa langgeng dan tak terkena reshuffle. Dua orang sudah menjabat sebagai menteri, sedangkan yang satu baru mau akan menjadi menteri karena namanya mulai disebut-sebut dilirik SBY,” terang paranormal Ki Kusumo.

Namun, Ki Kusumo tak mau menyebutkan siapa saja ketiga orang itu. Sekadar menyebutkan inisial pun dia tak bersedia dengan alasan menjaga etika dan privasi kliennya. “Maaf saya tidak bisa menyebutkan namanya. Begini saja, wajah mereka itu akhir-akhir ini sering muncul di layar televisi terkait dengan isu pergantian di kabinet,” ungkapnya.

Dalam konsultasi itu, jelasnya, dua menteri yang masuk dalam daftar reshuffle menyatakan keberatan didepak SBY. Pasalnya, mereka merasa selama ini sudah bekerja maksimal dan melakukan yang terbaik. “Walaupun di hadapan publik mereka mengatakan siap mundur lantaran itu adalah hak Presiden, namun secara hati nurani mereka menolak karena tidak mau disebut gagal,” lanjut Ki Kusumo.

Paranormal itu mengakui, ketiga pejabat itu adalah klien lama dan sudah sering berkonsultasi dengannya. Mereka bertemu di kediaman Ki Kusumo di Bekasi beberapa hari terakhir ini. “Dulu sebelum menjabat menteri, mereka sering meminta saran dari saya agar karirnya maju. Sekarang setelah jadi menteri, mereka minta agar jabatannya tidak digeser hingga akhir masa jabatan,” tukasnya.

Menurut Ki Kusumo, jabatan dan karir seseorang memang pasang-surut. Ketiga pejabat itu, ujarnya, mengakui bahwa karirnya bisa maju setelah berkonsultasi dengannya. “Karir itu kan bisa naik-turun, nah sekarang ini mereka merasa karir mereka sedang turun dan meminta untuk dinaikkan kembali,” ungkapnya.

Menurut Ki Kusumo, kliennya tak hanya ketiga orang itu, tapi banyak juga pejabat lain yang saat ini menduduki beberapa posisi penting di pemerintahan. Dari kalangan pengusaha dan pegawai swasta pun banyak.

Diatur ajudan

Hal senada diungkapkan paranormal Suhu Acay. Dia mengaku, dalam beberapa hari ini didatangi pejabat dari kalangan menteri untuk berkonsultasi seputar isu reshuffle. Hanya saja, sama halnya dengan Ki Kusumo, Suhu Acay juga enggan menyebutkan nama atau inisial menteri itu. Dia hanya mengatakan, ada dua orang yang datang berkonsultasi dengannya dan meminta agar tak didepak dari kabinet. “Mereka datang tengah malam sekitar pukul 24.00. Biasanya, pengawal atau ajudannya dulu yang datang dan membuat janji,” ujar paranormal berambut panjang itu.

Paranormal keturunan Tionghoa itu mengatakan, bila yang datang kedua menteri itu, dia terpaksa menutup praktik dan mengosongkan semua jadwal pada hari itu, karena khusus melayani kedua tamu spesial tersebut. “Mereka biasanya datang dengan mobil pribadi dan membawa pengawal,” ungkapnya.

Empat ciri

Sementara itu, pengamat politik Sukardi Rinakit memberi empat ciri-ciri menteri yang berpotensi di-reshuffle.“Ya, misalnya menteri yang terbukti korupsi, selingkuh, sakit, dan yang kerja biasa saja (malas) yang di-reshuffle,” ungkap Sukardi dalam Dialog Kenegaraan di Gedung DPD, Jakarta, kemarin.

Seperti ramai diberitakan dua menteri yang disebut-sebut tersangkut korupsi adalah Menpora Andi Mallarangeng dan Menakertrans Muhaimin Iskandar. Menpora disebut-sebut terkait dugaan korupsi Wisma Atlet SEA Games XXVI, sedangkan Muhaimin dikaitkan dengan dugaan korupsi proyek transmigrasi.

Adapun menteri yang disebut-sebut “selingkuh” adalah Menpera Suharso Monoarfa. Ini menyebabkan istrinya Carolina Kaluku mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

Adapun menteri yang kinerjanya dinilai buruk oleh UKP4 antara lain Menteri ESDM Darwin Zahedy Saleh, Menkum dan HAM Patrialis Akbar, Menkominfo Tifatul Sembiring, dan Menag Suryadharma Ali. Sedangkan menteri yang dikabarkan sakit saat ini adalah Menteri BUMN Mustafa Abubakar.

Namun, menurut Sukardi, tak perlu banyak menteri yang di-reshuffle. “Ya cukup 3-4 menteri saja,” ujarnya.

Eks menteri SBY, MS Kaban, menambahkan, SBY biasanya lebih percaya kepada pembisiknya untuk me-reshuffle menteri.”Pak SBY itu relatif tidak terlalu suka dengan opini-opini di luar. Apalagi kalau didorong-dorong dan didesak, dia tidak mau,” kata Ketua Umum Partai Bulan Bintang yang pernah menjabat Menteri Kehutanan itu.

Kaban menceritakan pengalamannya ketika Yusril Ihza Mahendra menjabat sebagai Menteri Kehakiman dan HAM. Kaban yang dikenal dekat dengan Yusril menceritakan, saat itu Yusril tak menyangka akan terkenareshuffle oleh SBY.

“Padahal, satu malam sebelum paginya diumunkan adanya reshuffle, Yusril bertemu dengan SBY. Dalam pertemuan di malam itu tidak ada pembicaraan kalau Yusril akan diganti. Tapi besok paginya tiba-tiba Yusril di-reshuffle. Berdasarkan pengalaman itu terlihat bahwa SBY itu bukan tipikal yang mudah didesak atau dipaksa untuk mengambil keputusan, termasuk melakukan reshuffle,” ujar Kaban. 

 

Presiden: Reshuffle Sebelum 20 Oktober

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memastikan akan melakukan reshuffle (perombakan kabinet) sebelum 20 Oktober 2011 atau sebelum usia pemerintahannya memasuki tahun kedua sejak 2009.

“Bulan depan akan genap kabinet Indonesia Bersatu II berusia dua tahun, sehingga dengan pola pikir seperti itu evaluasi separuh jalan. Saya mesti mengatakan sekarang saat yang tepat melakukan penataan kembali atas kabinet yang saya pimpin, karena saya ingin tiga tahun mendatang memiliki kinerja yang baik,” kata Presiden saat membuka Munas Persatuan Tarbiyah Islamiyah di Jambi, Kamis (22/9) malam.

Kepala Negara menambahkan, “Reshuffle yang akan saya lakukan sebelum dua tahun pemerintahan ini, 20 Oktober 2011 didasarkan pertimbangan yang rasional, merujuk pada kinerja dan integritas.”

Presiden mengatakan dalam reshuffle yang akan dilakukan didasarkan pada penilaian objektif dan sesuai dengan tantangan kabinet tiga tahun mendatang.

“Prinsip right man dan right place, beberapa menteri mungkin sudah cukup dan diperlukan pejabat baru sesuai tantangan tiga tahun mendatang. Karena itu beri kesempatan dan kepercayaan pada saya sesuai dengan kewenangan kosntitusi yang saya miliki,” kata Presiden.

Presiden mengatakan, ada banyak figur-figur baik yang langsung atau tidak langsung menyatakan kesiapannya masuk ke jajaran kabinet, namun Presiden mengatakan akan menilai secara objektif kemampuan apakah tepat menduduki jabatan yang dibutuhkan.

“Saya tahu banyak yang akan jadi menteri, banyak yang sampaikan minatnya pada saya baik langsung ataupu tidak langsung, itu tidak dilarang tetapi tentu tidak baik kalau kita berpikiran bongkar habis dan (berpikiran-red) yang penting gantian padahal tujuan tidak jelas,” kata Presiden.

Ia menambahkan, “Saya mohon pengertian, dengan demikian kabinet bisa terus lanjutkan tugas efektif menuju 2014 terbuka kompetisi di antara calon pemimpin dan doakan para calon pemimpin itu bisa berkompetisi dengan baik.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *