Rekapitulasi 31 Provinsi, Jokowi Unggul 5,7 Juta Suara


4809_3651_sip-JKT1-RekapKPU2-aliJAKARTA – Pembahasan rekapitulasi nasional kian memuncak. Sampai dengan pukul 12.30, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah membahas 31 provinsi dan hanya menyisakan Jawa Timur dan Papua. Hasilnya, dari 31 provinsi tersebut Jokowi memimpin perolehan suara dengan meraup 56.937.528 suara dan Prabowo-Hatta hanya mendapatkan suara sebanyak 51.216.624. Selisih antara keduanya mencapai  5.720.904.

Pembahasan rekapitulasi DKI Jakarta berlangsung cukup alot. Terutama terkait dengan pemungutan suara di 17 TPS di ibukota tersebut. salah Satu saksi kubu nomor urut satu Didiek Supriyanto mengatakan, ada banyak masalah di DKI Jakarta. Pertama soal kerancuan PSU, ada yang menyebut 15 TPS dan yang lainnya menyebut 17 TPS. “Ini yang benar seperti apa?,” tuturnya.

Masalah yang juga cukup krusial adalah ternyata KPU DKI Jakarta tidak melaksanakan rekomendasi Badan Pengawas Pemilu (bawaslu) untuk mengkroscek dan menggelar pemungutan suara ulang  di 5 ribu TPS. “Ini mengapa kok tidak dilaksanakan?,” katanya.

Sementara itu Komisioner KPU Hadar Nafis Gumay menjelaskan, selama ini tim pemenangan Prabowo-Hatta hanya mengirimkan surat ke KPU soal adanya permasalahan di DKI Jakarta. “Belum ada bukti mendasar soal masalah ini,” ujarnya.

KPU siap jika memang permasalahan ini akan dibawa ke mahkamah konstitusi (MK).

Dia mengatakan, tidak masalah kalau dilaporkan ke lembaga apapun. “Kami sudah berupaya menjalankannya dengan baik,” terangnya.

Sementara itu diprediksi jalannya rekapitulasi suara baru akan selesai pada detik-detik terakhir sebelum pengumuman pemenang pilpres pada pukul 16.00 nanti. Komisioner KPU Sigit Pamungkas menjelaskan, memang kemungkinan pembahasan tiga provinsi tersisa akan sampai detik terakhir sebelum pengumuman. “Ini hal yang wajar karena semua pihak ingin mencermati secara mendalam,” tuturnya.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *