Prabowo Masih Optimistis Gerindra Raih 20 % Suara


[JAKARTA] Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto mengatakan, pihaknya optimistis meraih 20 persen suara pada pemilihan umum legislatif tahun 2014, sehingga dapat mencalonkan presiden sendiri.

“Sekarang sudah punya mesin partai, 2009 lalu partai masih kecil dibentuknya dadakan belum punya mesin partai karena itu suara kita banyak yang hilang sedangkan saat ini mesin partai lebih kuat karena itu kita targetkan capai 20 persen untuk bisa mencalonkan capres,” ujar Prabowo Subianto usai mencoblos di (TPS) 02 RT 02 RW 09 Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (9/4).

Menurut dia, basis Gerindra sangat besar terdiri dari berbagai profesi seperti petani, buruh, nelayan maupun veteran.

“Kita harus lolos, demokrasi ada persaingan. Persaingan sehat yang penting. Kita punya strategi. Kita punya haluan baru. Saya melihat rakyat menangkap itu, dalam demokrasi kita bersaing itu baik. Mudah-mudahan saksi-saksi kita dapat bekerja keras,” ujar dia.

Ia mengatakan pihaknya kini mempunyai mesin partai yang memiliki basis akar rumput dan diharapkan dapat memantau penghitungan suara di tempat pemungutan suara (TPS) masing-masing.

“Saya instruksikan caleg turun ke rakyat. Keliling rumah ke rumah. Ada pengaruh pasti. Kita basisi akar rumput,” kata dia.

Terkait daftar pemilih tetap yang masih bermasalah, ia meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) dapat membereskan masalah tersebut.

“Golput sedikit sekarang Alhamdulilah. DPT selalu bermasalah. Saya minta KPU bisa membereskan ini,” kata dia.

Berdasarkan hasil hitung cepat CSIS dan Cyrus Network pada Rabu, PDIP hingga pukul 17.30 WIB tercatat mendapat suara terbanyak dengan 19,1 persen suara nasional disusul Golkar dengan 14,3 persen, Gerindra (11,9 persen) dan PKB (9,5 persen).

Sementara itu Demokrat mendapat 9,4 persen, PAN 7,4 persen, PPP (6,8 persen), PKS (6,8 persen), Nasdem (6,8 persen), Hanura (5,4 persen), PBB (1,6 persen) dan PKPI (1 persen).

“PDI-P memang memenangkan pemilu legislatif tapi perolehan suaranya jauh dari perkiraan sejumlah poling yang dilakukan sebelumnya,” kata peneliti senior Phillips J Vermonte dalam konferensi pers CSIS dan Cyrus Network di Jakarta Pusat.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

215 thoughts on “Prabowo Masih Optimistis Gerindra Raih 20 % Suara

  1. james
    April 10, 2014 at 12:50 am

    Wowo, kalau Gerindra mau mencapai 20% Suara maka Gerindra harus bisa melompatai Golkar dan PDI-P, jadi masih terlalu jauh lah !!!

  2. pengamat
    April 10, 2014 at 12:55 am

    paling gerindra mentok di 12 %. Hanya keajaiban gerindra bisa 20 %.

  3. tomat
    April 10, 2014 at 4:49 am

    yg jelas tdk ada 1 partai pun yg bisa nyapres tampa koalisi..segala kemungkinan msh bs terjadi..

Leave a Reply to pengamat Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *