Lagi, Jemaat GKI Ibadah di Trotoar


RATUSAN petugas gabungan TNI-Polri dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bogor kembali menjaga ketat gedung Gereja Kristen Indonesia (GKI) yang berlokasi di Jalan KH Abdullah bin Nuh, Bogor Barat, Minggu (20/1). Karena gereja masih disegel, umat GKI terpaksa melakukan ibadahnya di trotoar.

Penjagaan yang dilakukan petugas keamanan untuk mengantisipasi terjadinya bentrokan antara jemaaat GKI dengan warga sekitar yang menolak pembangunan gereja tersebut. Penjagaan dilakukan dengan penutupan Jalan KH Abdullah bin Nuh yang menuju ke lokasi GKI dari kedua arah.

Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polres Bogor Kota Kompol Irwansyah mengatakan, penutupan jalan terpaksa dilakukan agar tidak terjadi bentrokan antara warga dengan jemaat GKI yang saat itu akan melakukan kebaktian di gereja tersebut.”Sekitar 700 personil gabungan kita kerahkan untuk mengamankan gereja,” ujar Irwansyah di lokasi kejadian.

Meski demikian, pantauan Warta Kota, tidak sedikit dari jemaat GKI yang tetap berusaha masuk ke dalam gereja yang saat ini disegel petugas Satpol PP Kota Bogor. Karena dilarang untuk beribadah di dalam GKI, sejumlah jemaat memilih menggelar kebatian di trotoar jalan. “Kita sudah siapkan gedung Harmoni bagi jemaat GKI yang ingin melaksanakan kebaktian, tapi banyak dari mereka menolak lokasi itu,” kata Irwansyah.

Kebaktian yang dilakukan jemaat GKI di trotoar jalan dipimpin Pendeta Gomar Gultom. Terkait pelarangan ibadah, sejumlah jemaat GKI menyesalkan tindakan aparat tersebut. Padahal saat ini GKI sudah memiliki salinan putusan MA yang menyatakan penolakan permohoan PK Pemkot Bogor atas pembekuan IMB GKI Yasmin.

Juru bicara Jemaat GKI Yasmin Bona Singgalinggi, mengatakan akan terus berjuang agar mereka bisa menggunakan gedung GKI untuk melaksanakan ibadah kebaktian.”Kita akan terus berjuang untuk memperjuangkan hak kita,” ujarnya.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *