KPK Akan Buka Penyelidikan Baru soal Ibas Cs


Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengatakan adanya peluang membuka 20140518_095823_ibas-sbypenyelidikan baru terkait kasus dugaan korupsi yang melibatkan banyak pihak.

Penyelidikan baru dimungkinkan terealisasi seiring terkuaknya fakta-fakta dalam sidang lanjutan perkara dugaan penerimaan hadiah atau janji proyek Hambalang dan atau proyek lain dengan terdakwa Anas Urbaningrium.

Di antara fakta persidangan yang mengemuka adalah soal aliran uang ke sejumlah pihak, seperti ke Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas.

Sebelumnya mantan Wakil Direktur Keuangan Grup Permai Yulianis dalam kesaksiannya beberapa waktu lalu mengungkapkan bahwa Bendahara Umum Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin pernah memberikan uang kepada Ibas serta Andi Mallarangeng, masing-masing USD 200 ribu.

Ditengarai, pemberian uang itu terkait kongres Partai Demokrat yang diselenggarakan di Bandung tahun 2010 lalu.

Dan dugaan KPK uang itu berasal dari sejumlah proyek pemerintah yang dikerjakan Permai Gruop.

“Semua itu mungkin terjadi,” kata Wakil Ketua KPK, Adnan Pandu Praja di kantornya, Jakarta, Selasa (19/8/2014).

Saat ini, kata Adnan, pihaknya akan menindaklanjuti terlebih dahulu soal fakta persidangan tersebut.

Dalam proses itu, KPK berpeluang memanggil dan meminta keterangan sejumlah pihak.

Bahkan, keterangan mereka itu diharapkan dapat masuk Berita Acara Pemeriksaan (BAP).

“Kami harap kalau bisa didalami lebih lanjut oleh yang bersangkutan dalam bentuk bap akan lebih bagus.

Makanya kita tunggu putusan pengadilan baru kita bisa follow up karena putusan pengadilan bisa jadi bukti lain,” ujarnya.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

12 thoughts on “KPK Akan Buka Penyelidikan Baru soal Ibas Cs

  1. James
    August 20, 2014 at 8:25 pm

    Selidiki terus agar Indonesia tidak dirugikan terus menerus dimana Rakyat di Bohongi dan menjadi Korbannya, termasuk si Ibas kalau perlu dibawa kesidang KPK, kan sebentar lai juga Bapanya
    Lengser jadi Lebih effisien untuk KPK untuk menunaikan Tugasnya dan jangan lupa juga mengusut semua Koruptor dari Kubu nomor 1

  2. tisysa
    August 21, 2014 at 5:13 am

    dari awal Ibas sudah nyatakan bahwa ia siap jika dipanggil KPK. toh nyatanya sampai sekarang tidak ada panggilan. ini menunjukkan memang sebenarnya Ibas tdk terkait dgn kasus hambalanfg

  3. James
    August 21, 2014 at 5:56 am

    lambat laun akan terkuak apa sebenarnya Ibas terlibat tidaknya, KPK akan menanganinya karena belakangan ini KPK sudah meninjau kembali Kemungkinan Terlibatnya Wakil Presiden Boediono dan sekarang Ibas

Leave a Reply to tisysa Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *