Komentar Pemprov DKI soal Wacana Mobil Dinas DPRD untuk Taksi Online


32038025471Kepala Badan Pengelola Aset Daerah (BPAD) DKI Achmad Firdaus mengomentari adanya wacana menyewakan mobil dinas bekas anggota DPRD DKI Jakarta untuk transportasi online. Untuk dapat melakukannya, lanjut dia, perlu dibentuk badan usaha.

Badan usaha tersebut yang akan bertanggungjawab untuk pemeliharaan kendaraan mulai dari mesin sampai asuransi.

“Biasanya sewanya lima tahun. Setelah selesai sewa, pas tujuh tahun sesuai syarat kendaraan untuk lelang, itu baru kami lelang,” ucap Firdaus, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (17/11/2017).

Saat ini, BPAD DKI tengah menginventarisasi satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang memerlukan kendaraan operasional. Sisanya, kendaraan operasional tersebut akan disewakan dengan badan usaha.

Kondisi gudang penyimpanan Pusat Penyimpanan Daerah milik Badan Pengelola Aset Daerah (BPAD), Kamis (9/11/2017), di Pulomas, Jakarta Timur.
Kondisi gudang penyimpanan Pusat Penyimpanan Daerah milik Badan Pengelola Aset Daerah (BPAD), Kamis (9/11/2017), di Pulomas, Jakarta Timur.(Kompas.com/Setyo Adi)

Selain itu, sedan-sedan ini juga diupayakan untuk digunakan keperluan lain. Saat ini, kata dia, ada beberapa kendaraan pejabat eselon II yang usianya sudah tua. Jika ada permintaan penggantian, BPAD akan mengganti kendaraan tersebut.

“Ini nanti juga akan saya laporkan ke Gubernur. Kami ganti (mobil pejabat) yang sudah tua. Nanti biar dipakai sampai masa lelang, baru bisa kami lelang,” ujar Firdaus.

Sebanyak 96 mobil dinas bekas anggota DPRD DKI Jakarta tersimpan di gudang Pusat Penyimpanan Barang Daerah (PPBD)-BPAD, Pulomas, Jakarta Timur. Setelah tidak mendapat mobil dinas, anggota DPRD DKI Jakarta akan menerima tunjangan transportasi.( Kps / IM )

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

3 thoughts on “Komentar Pemprov DKI soal Wacana Mobil Dinas DPRD untuk Taksi Online

  1. Perselingkuhan+Intelek
    November 17, 2017 at 6:54 pm

    akan menjadi Ladang Korupsi, lebih baik dijual saja agar Uangnya dapat digunakan yang lainnya yang berguna untuk Rakyat/Warga

  2. njlajahweb
    November 19, 2017 at 12:08 am

    sekilas info penting untuk Kristen dan nonKristen http://www.laskarislam.com/sta/njlajahweb

  3. njlajahweb
    December 27, 2023 at 9:36 am

    sekilas info
    Qs 23
    101 Apabila sangkakala ditiup maka tidaklah ada lagi pertalian nasab di antara mereka pada hari itu, dan tidak ada pula mereka saling bertanya.
    102 Barangsiapa yang berat timbangan (kebaikan)nya, maka mereka itulah orang-orang yang dapat keberuntungan.
    103 Dan barangsiapa yang ringan timbangannya, maka mereka itulah orang-orang yang merugikan dirinya sendiri, mereka kekal di dalam neraka Jahannam.

    Ibrani 4:13
    Hebrews 4:13
    히브리서 4:13 Dan tidak ada suatu makhlukpun yang tersembunyi di hadapan-Nya, sebab segala sesuatu telanjang dan terbuka di depan mata Dia, yang kepada-Nya kita harus memberikan pertanggungan jawab.

Leave a Reply to Perselingkuhan+Intelek Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *