Kapal TNI Tenggelam, Komisi I Minta Seluruh Alutsista Diinvestigas


6d60cef8-46ab-4f76-b1a7-c08f46afc6e8_43 (1)Kapal motor cepat (KMC) milik Kodam Jaya tenggelam di Kepulauan Seribu. Terkait kecelakaan ini, Komisi I DPR yang merupakan mitra kerja TNI meminta perawatan dan pengecekan terhadap seluruh alutsista.

“Perlu dilakukan pengecekan semua peralatan alutsista ini, barangkali perawatannya kurang, saya berharap jangan sampai terulang lagi. Perawatan harus betul-betul baik. Perawatan harus betul-betul dilakukan sebaik mungkin,” kata Ketua Komisi I DPR Abdul Kharis saat dihubungi, Senin (12/3/2018) malam.

Perawatan terhadap alutsista diperlukan untuk mencegah terjadinya kecelakaan. Meski biaya perawatan dinilai tinggi, Kharis menyebut hal itu harus tetap dilakukan karena menyangkut keselamatan manusia.

“Memang biaya perawatan memang besar sekali, memang kita tak mau gambling atau taruhan dengan SDM atau juga manusia menjadi taruhannya,” ujar Kharis.

Sebelumnya, Kapal tersebut mengangkut personel Kodam Jaya yang hendak menuju ke Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu. Para personel yang diangkut merupakan tim pendahulu yang bertugas menyiapkan perlengkapan dan kesiapan kegiatan bakti sosial TNI di sana.

Pihak Kodam Jaya membantah kapal ini kelebihan muatan. Kapendam Jaya Letkol Inf Kristomei Sianturi menjelaskan, pagi tadi ada 115 personel Kodam Jaya yang berangkat ke Kepulauan Seribu dalam rangka bakti sosial. Ada dua kapal yang digunakan, yakni KMC AD-04-15 dan KMC AD-16-05.

“Itu kapal tenggelam dihajar ombak karena ombak hari ini memang tinggi,” ujar Letkol Kris.( Dtk / IM )

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

One thought on “Kapal TNI Tenggelam, Komisi I Minta Seluruh Alutsista Diinvestigas

  1. Perselingkuhan+Intelek
    March 13, 2018 at 9:55 pm

    kagak pernah jera kapok sama sekali, pastinya itu semua dikarenakan Kurangnya Maintenance dan Overload, sudah terbiasa di Indonesia bisa pakai tapi kagak becus merawat dan disiplin

Leave a Reply to Perselingkuhan+Intelek Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *