Di KTT G-20, Presiden Jokowi Dapat Permen dari Trump dan Banyak Ucapan Selamat


Presiden Joko Widodo yang tiba di Osaka untuk KTT G-20, Jumat (28/6/2019), langsung mengikuti sejumlah agenda seperti official welcome dan juga family photo yang diadakan di INTEX Osaka.

Saat menunggu sesi itu, Presiden Jokowi sempat berbincang bersama kepala negara, kepala pemerintahan negara G-20, dan juga pimpinan lembaga internasional dalam suasana yang akrab.

Saat KTT G20 Seperti dikutip dari siaran pers resmi Istana, hadir di antaranya Presiden Amerika Serikat Donald Trump, Putra Mahkota Kerajaan Saudi Mohammad bin Salman.

Lalu, PM Kanada Justin Trudeau, PM Australia Scott Morrison, PM Belanda Mark Rutte, dan Direktur Pelaksana IMF Christine Lagarde. Bahkan Presiden Trump sempat memberikan permen kepada Presiden Jokowi.

Ucapan selamat Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi juga menerima banyak ucapan selamat atas terpilihnya kembali dirinya sebagai Presiden Republik Indonesia dalam pemilihan presiden 2019.

Presiden Jokowi di KTT G20, di Osaka, Jumat (28/6/2019).(Biro pers setpres) Kepala Protokol Negara Andri Hadi yang mendampingi dan berada dekat dengan Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa hampir semua kepala negara atau kepala pemerintahan yang bertemu Presiden Jokowi menyampaikan ucapan selamat.

Menurut Andri, ucapan tersebut disampaikan dalam berbagai kesempatan di sela-sela perhelatan KTT G-20, seperti pada saat menunggu official welcome dan family photo, maupun ketika para kepala negara/kepala pemerintahan akan memulai Leader’s Side Event. ( Kps / IM )

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *