Diminta Agus Jelaskan soal Dugaan Bagi-bagi Jam Tangan, Nachrowi Malah Pergi


175417920160828-164556-LLS780x390Calon gubernur DKI, Agus Harimurti Yudhoyono, mengaku tidak mengurusi langsung acara silaturahim dengan paguyuban Rakyat Tangguh Republik Wibawa (RTRW), Laskar Masyarakat Kreatif (LMK), dan relawan di Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Hal itu dikemukakan Agus ketika ditanya seputar dugaan tim suksesnya memberikan suvernir berupa jam tangan dalam kegiatan di sana kepada para peserta acara.

Agus meminta Ketua Tim Pemenangan Agus-Sylvi, Nachrowi Ramli, untuk menjawab dugaan tersebut.

“Ini ajang bersama atau event bersama, tentunya saya tidak langsung. Ini ada ketua tim pemenangan saya, Pak Nachrowi Ramli, silakan bisa dijelaskan segala sesuatunya dengan baik,” kata Agus, di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/2/2017).

Kompas.com/Robertus BelarminusJam tangan ini beredar di lokasi silaturahmi cagub DKI Agus Harimurti Yudhoyono di Sentul, Bogor, Jawa Barat. Jam tersebut diduga dibagikan kepada peserta acara. Rabu (8/2/2017).

Nachrowi yang juga Ketua DPP DKI Partai Demokrat yang berdiri di samping Agus itu tidak menjawab. Sementara itu, Agus terlihat menanggapi pertanyaan awak media yang lain.

Agus juga tidak menjawab mengenai jumlah dana yang dikeluarkan untuk acara silaturahim tersebut. Namun, Agus mengklaim bahwa acara tersebut dihadiri 10.000 orang.

Jumlah ini disebutnya sama dengan jumlah peserta acara sebelumnya yang ikut pada 5 Februari 2017. Menurut Agus, ini acara konsolidasi.

Setelah wawancara dengan Agus, wartawan hendak mewawancarai Nachrowi terkait acara ini. Namun, Nachrowi yang dipanggil tak menanggapi. Dia terus berjalan memasuki ruangan. ( Kps / IM )

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

2 thoughts on “Diminta Agus Jelaskan soal Dugaan Bagi-bagi Jam Tangan, Nachrowi Malah Pergi

  1. Perselingkuhan+Intelek
    February 8, 2017 at 10:30 pm

    Jam Tangan boleh saja diterima tapi Tetap Coblos nomor DUA begitulah kira-kiranya yang akan terjadi tanggal 15 Februari 2017, apa bedanya Jam Tangan dengan Uang ? sama kan ?

  2. Perselingkuhan+Intelek
    February 8, 2017 at 10:32 pm

    itu namanya BOHONG BESAR kalau si Agus dan si Sylvie kagak tau pembagian Jam Tangan itu, Agus apa loe Belaga Pilon atau Blaga Bego ?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *