Andi Rio: Usut Tuntas “King Maker” Kasus Djoko Tjandra


-Aparat penegak hukum baik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kejaksaan Agung dan Polri diminta membongkar tuntas semua pihak yang terlibat, terutama “king maker” dalam kasus Djoko Tjandra.

 

“Pokoknya semuanya dibongkar, kan Kejaksaan Agung sudah komitmen waktu rapat dengan Komisi III DPR mengenai kasus Djoko Tjandra,” kata anggota Komisi III DPR, Andi Rio Idris, Jumat (18/9).

Penegak hukum juga diminta terbuka dan transparan dalam mengusut tuntas perkara korupsi tersebut. Selain Djoko Tjandra yang ditetapkan tersangka, ada juga jaksa Pinangki Sirna Malasari, dan politikus Andi Irfan Jaya.

Menurut Andi, informasi data apa pun yang diberikan oleh masyarakat dalam kaitan kasus korupsi Djoko Tjandra ini harus ditindaklanjuti dan didalami. Termasuk, adanya dugaan keterlibatan anggota legislatif di Senayan supaya tidak menimbulkan kecurigaan.

“Buka saja semua agar menjadi terang benderang kalau ada dugaan keterlibatan disertai bukti, jangan ada kecurigaan. Kasihan teman-teman yang dicurigai, siapa tahu memang tidak ada apa-apa tapi dijadikan sasaran, kan tidak bagus juga,” kata politisi Partai Golkar tersebut.

Komisi III DPR akan terus mengawasi proses jalannya kasus dugaan tindak pidana korupsi Djoko Tjandra yang melibatkan sejumlah pihak, “Ini kasus menjadi perhatian Komisi III betul,” tutur dia.

Sementara itu, Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI), Boyamin Saiman, mengatakan, pengungkapan kasus oleh Kejaksaan Agung yang hanya ke jaksa Pinangki, justru tidak baik. Karena pasti ada aktor-aktor lain di belakangnya yang jauh lebih besar.

Boyamin meminta KPK untuk melakukan supervisi bersama Bareskrim Polri dan Kejaksaan Agung, mengusut ‘king maker’ yang membuat jaksa Pinangki dan Rahmat bisa menemui Djoko Tjandra.

King maker ini mengetahui proses-proses itu. Tapi ketika Pinangki pecah kongsi dengan Anita Kolopaking, seolah olah yang mendapat rezeki hanya Anita, dan king maker membatalkan dan membuyarkan semuanya,” katanya.( SH / Im )

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

One thought on “Andi Rio: Usut Tuntas “King Maker” Kasus Djoko Tjandra

  1. Perselingkuhan+Intelek
    September 19, 2020 at 8:54 pm

    Tuntas kan dulu para Backing nya baru si Djoko Tjandra nya, disitu letak intinya kasus itu

Leave a Reply to Perselingkuhan+Intelek Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *