Puluhan Karangan Bunga Dukung Pelarangan FPI di Medan


Pelarangan Front Pembela Islam (FPI) mengundang kritik dan dukungan. Salah satu bentuk dukungan disampaikan melalui karangan bunga dengan narasi yang mendukung kebijakan pemerintah. Karangan bunga dipajang di sekitar Gedung DPRD dan Lapangan Merdeka, Medan, Kamis (31/12).

Isi papan bunga itu di antaranya ‘Selamat sukses Indonesia tanpa FPI’ dan ‘Selamat atas vaksinasi anti FPI’. Namun tidak ada nama atau kelompok yang jelas membuat papan bunga itu. Hanya tertulis ‘Pengawal Fatwa Ulama’, ‘Garda Penjaga NKRI’ atau ‘Generasi Milineal Medan’.

 

Papan bunga itu dipasang sejak pagi. “Dari jam 07.00 WIB tadi dipasang,” kata Ali, salah seorang penjaga papan bunga itu.

Namun, Ali mengaku tidak tahu siapa yang mengirim seluruh papan bunga itu. “Aku Cuma disuruh jaga,” ucapnya sembari mengatakan papan bunga itu kemungkinan akan berada di sana hingga besok.

Seperti diberitakan, pemerintah telah mengumumkan status hukum Front Pembela Islam (FPI) sebagai organisasi massa (Ormas). Pengumuman itu dipimpin langsung Menko Polhukam Mahfud MD, Rabu (30/12).

Sebelum memutuskan hal itu, Mahfud memimpin rapat bersama sejumlah menteri dan kepala lembaga negara, di antaranya Mendagri Tito Karnavian, Menkum HAM Yasonna Laoly, Menkominfo Johnny G Plate. Hadir pula Kapolri Jenderal Idham Azis, Panglima TNI Hadi Tjahjanto, Kepala BNPT Boy Rafli Amar serta Kepala BIN Budi Gunawan. ( MDk / IM )

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

One thought on “Puluhan Karangan Bunga Dukung Pelarangan FPI di Medan

  1. Perselingkuhan+Intelek
    January 2, 2021 at 9:31 pm

    terbukti Masyarakat dan Warga Indonesia tidak Menyukai FPI dan si Rijig Prono

Leave a Reply to Perselingkuhan+Intelek Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *