Presiden Ucapkan Selamat Idul Fitri


Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyampaikan selamat hari raya Idul Fitri kepada seluruh masyarakat Indonesia dan mengharapkan lebaran menjadi momen mendorong Indonesia lebih baik.

“Mari sambut hari kemenangan dengan hati yang bersih. Saya mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1434 H. Mohon maaf lahir dan batin,” kata Presiden dalam akun Twitternya @SBYudhoyono yang dipantau Antara di Jakarta, Kamis (8/8).

Presiden didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono dan putera serta menantu dan cucunya juga menunaikan sholat Ied di Masjid Istiqlal Jakarta.

Hadir di Istiqlal juga Wakil Presiden Boediono didampingi Herawati Boediono, Ketua DPR RI Marzuki Alie, Ketua DPD Irman Gusman, para menteri anggota kabinet Indonesia Bersatu II, para duta besar negara sahabat dan juga pejabat lainnya.

Kepala Negara rencananya akan menerima ucapan selamat lebaran dari Wakil Presiden Boediono setelah sebelumnya melangsungkan silaturahmi internal keluarga di Istana Negara.

Setelah bersilaturahmi dengan Wakil Presiden Boediono dan Herawati Boediono, Presiden dan Ibu Negara beserta keluarga kemudian menerima ucapan selamat idul fitri dari pejabat negara dan pada siang menjelang sore hari menerima ucapan selamat dari masyarakat umum.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *