Penangkapan Terduga Teroris di Bekasi, Saksi: Polisi Bawa 7 Orang


Peristiwa penangkapan terduga teroris menarik perhatian warga Jatiasih, Kota Bekasi, menjelang tengah malam. Seorang saksi mata mengaku polisi dan Densus 88 membawa 4 orang dari lokasi penangkapan.

Menurut sekuriti Perumahan Telkom Satwika Permai, Jatiasih, Kota Bekasi, Minggu (10/8/2014) dini hari, penangkapan dilakukan dua kali. Penangkapan pertama, polisi membawa satu orang, dan ada 6 orang yang dibawa pada penangkapan kedua.

“Saya lagi jaga, tiba-tiba ada penangkapan pukul 22.00 WIB. 8 Polisi berpakaian preman langsung bawa satu orang pria dari dalam,” kata petugas sekuriti yang enggan disebutkan namanya itu.

“Nggak berapa lama, pukul 23.00 WIB, datang empat mobil isinya anggota Densus 88 yang mengamankan enam orang lagi dari dalam. Itu keluarga penyewa ruko,” tambahnya.

Enam orang penyewa ruko yang turut dibawa polisi terdiri dari satu wanita dan lima pria. Menurut penjaga keamanan di perumahan Telkom itu, peristiwa penangkapan ini tak berlangsung lama.

“Penangkapan kedua satu keluarga, suami istri sama 4 anaknya. Anaknya laki-laki semua,” tutup petugas sekuriti itu.

Jajaran Polda Metro Jaya bersama Densus 88 melakukan aksi penangkapan di sebuah ruko kebab di Jl Wibawa Mukti, Jatiasih, Kota Bekasi, diduga terkait aksi terorisme. Aksi itu adalah pendanaan Ubaid di Aceh pada tahun 2010 lalu. Pria yang ditangkap itu juga diduga mendeklarasikan bergabung dengan ISIS.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

2 thoughts on “Penangkapan Terduga Teroris di Bekasi, Saksi: Polisi Bawa 7 Orang

  1. Ani Yuliani
    August 9, 2014 at 9:46 pm

    Uy

  2. james
    August 9, 2014 at 11:21 pm

    tangkap, hukum kalau perlu tembak ditempat bilamana jelas pengikut ISIS !!!

Leave a Reply to Ani Yuliani Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *