Pelaut Inggris klaim lihat MH370 terbang di atas Samudera Hindia


Seorang saksi baru-baru ini muncul, mengaku bahwa dia mungkin telah melihat pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang pada 8 Maret lalu, sesaat sebelum pesawat itu menghilang.

Katherine Tee, seorang pelaut asal Inggris, sedang menyeberangi Samudera Hindia dalam perjalanan ke Phuket, Thailand, ketika dia melihat apa yang tampaknya sebuah pesawat yang terbakar dengan asap hitam mengikuti di belakang pesawat itu pada Maret, kemungkinan pada malam MH370 menghilang, seperti dilansir surat kabar the Daily Mail, Selasa (3/6).

Wanita 41 tahun itu, yang telah berada di laut selama sekitar 13 bulan bersama suaminya, telah menyimpan cerita tentang pesawat itu untuk dirinya sendiri lantaran dia tidak menyadari arti pentingnya kisah tersebut pada saat itu.

Tapi sekarang, dia memutuskan untuk memecah keheningan dan telah mengajukan laporan resmi kepada pihak berwajib yang bisa menjadi petunjuk baru ke dalam pencarian MH370.

Tee sedang berlayar dari Cochin, India, dengan suaminya Marc Horn, 50 tahun, namun hanya sendirian di dek saat melihat pesawat itu.

“saya sedang jaga malam saat itu. Suami saya sedang tidur di bawah dek dan salah satu anggota kru kami yang lain sedang tidur di dek,” kata dia kepada the Phuket Gazette.

“Saya melihat sesuatu yang tampak seperti pesawat terbakar. Itulah yang saya pikir saat itu. Lalu, saya pikir saya mungkin gila, hal itu menarik perhatian saya karena saya belum pernah melihat sebuah pesawat dengan lampu oranye sebelumnya, jadi saya bertanya-tanya apa itu,” ujar Tee. “Saya bisa melihat sosok pesawat, itu tampak lebih panjang dari pesawat biasanya. Ada sesuatu yang tampaknya menjadi asap hitam keluar dari belakangnya.”

Tee, asal Liverpool, mengatakan dua pesawat lainnya terlihat di langit pada malam itu.

“Ada dua pesawat lainnya lewat jauh di atas pesawat itu, yang bergerak ke arah lain, pada waktu itu. Mereka memiliki lampu navigasi normal. Saya ingat, saya berpikir saat itu bahwa jika memang yang saya lihat itu pesawat terbakar, maka pesawat lain akan melaporkannya,” jelas dia.

“Dan kemudian, saya bertanya-tanya lagi mengapa pesawat itu ada lampu oranye terang. Itu mengingatkan saya pada lampu sodium. Saya pikir itu bisa beberapa anomali atau hanya meteor,” lanjut dia.

Tee tidak berbicara dengan suaminya tentang hal itu selama sekitar satu pekan dan tidak sampai dia tiba di Phuket pada 10 Maret bahwa dirinyaa pertama kali mendengar tentang tragedi MH370.

Tee mengatakan kepada pemilik kapal Yacht lokal apa yang dia telah lihat itu.

“Beberapa menyarankan saya harus mengatakan sesuatu, bahwa (apa yang saya lihat) mungkin itu. Sebagian mengatakan bahwa penerbangan itu menuju Vietnam. Saya tidak yakin tentang tanggal atau waktu (penampakan). Saya masih tidak yakin,” kata dia.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

One thought on “Pelaut Inggris klaim lihat MH370 terbang di atas Samudera Hindia

  1. james
    June 4, 2014 at 12:16 am

    banyak yang mengklaim melihat jatuhnya Pesawat MH 370 tapi sampai saat ini belum juga dapat ditemukan, jadi boleh dikatakan semua Klaim adalah Bohong semua

Leave a Reply to james Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *