Gegana Ledakkan Magic Jar di Bantul Dan Bandung


Bantul,

SEBUAH bungkusan yang dicurigai bom ditemukan warga pedukuhan Pandes, Kecamatan Sewon, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sabtu (19/3).

Bungkusan tersebut ditemukan di teras rumah Prantiyo Sutikno, pinggir Jalan Parangtritis Kilometer 4. Karena dinilai membahayakan, arus kendaraan yang melewati jalan ini juga dialihkan ke jalur alternatif.

Menurut Kapolsek Sewon, Komisaris Fajar Pramuji, pihaknya mendapat laporan dari pemilik rumah tentang bungkusan yang mencurigakan. “Begitu mendapat laporan dari warga, kami langsung mendatangi lokasi”, ujar Fajar Pramuji.

Polisi langsung mengamankan lokasi dengan memasang garis polisi di tempat ditemukannya bungkusan tersebut. Setelah berkoordinasi dengan Polres Bantul, diputuskan meminta bantuan dari tim Gegana Sat Brimob Polda DIY untuk mengevakuasi bungkusan mencurigakan tersebut.

Setiba di lokasi, tim Gegana langsung mengidentifikasi sekitar satu jam untuk mengambil keputusan akan meledakkan bungkusan tersebut di lokasi.

Dan setelah dilakukan disfosal, bungkusan itu ternyata berisi magic jar, tas kecil, beberapa potong kain dan pakaian.

Kapolda DIY Brigadir Jenderal Polisi Ondang Sutarsa yang terjun ke lokasi menyatakan, belum memastikan apakah terdapat bahan peledak dalam bungkusan tersebut.

Sementara, keputusan untuk meledakkan bungkusan di lokasi dilakukan karena pihaknya tidak mau mengambil risiko kemungkinan terburuk.

“Kami harus cepat mengambil keputusan karena sudah beberapa kali difoto scan ternyata tidak mampu menembus,” terang Ondang. Selanjutnya, benda-benda di dalam bungkusan tersebut dibawa ke Markas Komando Brimob Polda DIY untuk diurai dan diteliti

Gegana Ledakkan Paket Diduga Bom di Bandung

Tim gegana Polda Jawa Barat meledakkan sebuah paket yang diduga bom yang ditemukan masyarakat di Pos Polisi Simpang Luma, Jalan Asia Afrika, Kota Bandung pukul 07.00 tadi pagi. Paket tersebut tersimpan dalam sebuah kantong kertas Blackberry.

Kasatlantas Polrestabes Bandung AKBP Sambodo Purnomo yang ditemui di lokasi, mengatakan, paket pertama kali ditemukan seorang petugas yang hendak bekerja pada pagi hari. Menemukan bingkisan yang mencurigakan, si petugas melapor ke polisi.

Sekitar pukul 9.15 WIB, Tim Gegana dari Satbrimob, Polda Jawa Barat, tiba di Pos Gatur Simpang Lima Asia Afrika. Tiga puluh menit kemudian mereka berhasil mengamankan dan meledakkan paket tersebut tak jauh dari lokasi penemuan. Suara ledakan terdengar cukup keras hingga memancing rasa ingin tahu warga sekitar. Namun, mereka diminta menjauh oleh petugas demi keamanan.

Hingga kini belum ada informasi resmi mengenai orang yang meletakkan paket tersebut di Pos Polisi.

Digg This
Reddit This
Stumble Now!
Buzz This
Vote on DZone
Share on Facebook
Bookmark this on Delicious
Kick It on DotNetKicks.com
Shout it
Share on LinkedIn
Bookmark this on Technorati
Post on Twitter
Google Buzz (aka. Google Reader)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *